Minggu, 02 Maret 2014

ANALISIS KORELASI GEOGRAFI DAN EKONOMI PONTIANAK

GEOGRAFI DAN IKLIM
Kota Pontianak letaknya diapit oleh dua kabupaten yaitu Kabupaten Pontianak dan Kabupaten Kubu Raya. Letak astronomisnya antara 0®02’24” LU dan 0®05’37” LS, dan antara 109®16’25” BT dan 109®23’04” BT. Dengan luas 107,82 km2, dari seluruh lahan di Kota Pontianak 55,5 % diantaranya digunakan untuk pemukiman.
Suhu udara rata-rata di Kota Pontianak tahun 2011berkisar antara 26,8®C (january) sampai dengan 27,1®C (desember). Kelembaban udara bervariasi antara 80% sampai dengan 84%. Tekanan udara berkisar antara 1009,9 Hg (januari) sampai dengan 1010,1 Hg (desember).
Uraian
Satuan
2010
2011
Temperatur Rata-rata
C
27,6
27,85
Kelembaban Rata-rata
%
82,8
80,92
Tekanan Udara Rata-rata
Hg
1010,0
1010,73
Curah Hujan Rata-rata
mm
275,6
223,54
Hari hujan Rata-rata
Hari
23
18
Kecepatan angin rata-rata
Knots
5
3

Sumber : data BPS tahun 2012, Statistik Geografi dan Iklim Kota Pontianak

INDUSTRI PENGOLAHAN
Jumlah perusahaan industri mikro dari kecil dan jumlah tenaga kerja di kota pontianak dari hasil sensus ekonomi tahun 2006 sebanyak 3.059 perusahaan yang terbesar di lima kecamatan yaitu di kecamatan pontianak selatan 599 buah, kecamatan pontianak timur 657 buah, kecamatan pontianak barat 651 buah, kecamatan pontianak utara 478 buah dan di kecamatan potianak kota sebanyak 674 buah.

Jumlah tenaga kerja di perusahaan industri mikro dan kecil berjumlah 8.000 orang. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar